Dalam rangka memperingati HUT Proklamasi RI ke -66 , Pemkot Bitung mulai tanggal 25 Juli 2011 akan menggelar lomba gerak jalan dan Drumband tingkat Sekolah dan Umum.
Adapun jadwal pelaksanaannya akan diawali pada dengan Lomba gerak jalan tingkat SD/MI yang akan dilaksanakan, Senin (25/07/2011) mulai Pukul 08.30 wita, mengambil start di depan PT Perikani Aertembaga sekaligus tempat pendaftaran lomba gerak jalan.
Sementara lomba gerak jalan tingkat SMP/MTs yang mengambil start di SMK Kristen Bitung, pada pukul 8.30 wita tanggal 26 Juli 2011 dan sebelumnya akan digelar jalan gembira tingkat TK/RA, KB, SPS, TPK yang akan dimulai 06.30 wita, di lapangan Pemkot Bitung.
Sementara itu lomba gerak jalan tingkat SMA/MA/SMK sederajat yang mengambil start sekaligus tempat pendaftaran di SMA Negeri 2 Bitung dan akan finish di depan kantor Walikota akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juli 2011 jam 08.30.
”Gerak jalan kategori umum akan di gelar pada sore harinya mengambil start di SMP N 2 Bitung, dan dilanjutkan dengan lomba drumband tingkat SD hingga SMA, yang akan dimulai pada pukul 13.00 wita, dan tempat pendaftaran di SMP N 2 Bitung.
0 komentar:
Posting Komentar